Translate

Senin, 28 Mei 2012

OUTBOUND ITB-SEAMOLEC 2012

Hai teman-teman, salam kenal.
biar lebih akrab anda boleh panggil saya " teteh iim"
Saya adalah mahasiswa Diploma 1 jurusan Fashion angkatan pertama. Suatu kebanggan bagi saya menjadi mahasiswa ITB dan Seamolec. Saya ingin bercerita mengenai kegiatan Outbond Mahasiswa D1 ITB-Seamolec angkatan tahun 2012 yang diselenggarakan di kampus ITB
Kegiatan ini diikuti oleh 136 peserta. Kamis tanggal 24 Mei 2012  pukul 10.00 wib merupakan hari pertama mahasiswa D1 ITB – Seamolec berkumpul diruangan seminar FSRD ITB. Kami mulai berkenalan satu sama lain dengan teman baru, kakak senior, dan Komandan Outbound Bapak Stanley Surlia. Beliau yang menjadi pengajar sekaligus motivator kami selama masa outbound berlangsung. Pada hari pertama itu juga kami mulai dipisahkan menjadi 4 kelompok  yaitu Kuda, Kerbau, Matahari dan Harimau. Saya masuk kelompok Harimau bersama Ali, Nay, Robby, Lingga, Rances, Rere, Wina, yang lainnya. Ketua kelompok Harimau terpilih adalah Robby karena dia dianggap memiliki karakter yang mewakili Harimau. Masing-masing ketua kelompok diberikan ikat kepala sebagai tanda ketua dan diberi papan penghargaan untuk menmpelkan bintang-bintang bila kami memenangkan suatu tantangan. Seru banget.
Hari kedua, Jum'at 25 Mei 2012 pukul 13.00 wib kami berkumpul kembali diruangan yang sama untuk mendapatkan pengarahan untuk persiapan Outboundyang diadakan pada tanggal 26-27 Mei 2012.
Hari pertama Outbound kami diberi tugas untuk menjual pulpen seharga RP 1500,00 dengan harga setinggi-tingginya. Waw... tugas yang gak masuk akal dan menantang buat saya.  Waktu yang diberikan hanya 60 menit saja. Jika saya hanya berfikir saja dipastikan waktu 60 menit akan habis tanpa ada yang pulpen  yang terjual. Saya dan kelompok Harimau merupakan kelompok yang kompak, kami atur strategi agar kami bisa menjual habis pulpen-pulpen kami dan mendapatkan Bintang penghargaan. Saya termasuk orang yang pemalu dan jarang bicara karena saya suka gemeteran kalo harus bicara didepan orang banyak. Namun kali ini sepertinya rasa malu saya kalah oleh keinginan saya untuk memperjuangkan kelompok Harimau. Saya menawarkan barang dengan harga tinggi kepada orang-orang yang baru saya lihat, mengalami penolakan yang berkali-kali, hingga sampai akhirnya saya dapat menjual pulpen seharga Rp 50.000,00. Luarbiasa bukan!!  Saya tidak menyangka saya bisa melakukan itu dalam waktu 60 menit.
Alhamdulillah, perjuangan saya dan kelompok berbuah manis,sebanyak 27 buah kelompok harimau berhasil mangumpulkan uang sebanyak  Rp 539.500,00.
"Go out from you safety area" itu penggalan kalimat yang pak Stanley ucapkan sesaat setelah saya berhasil memenangi suatu games. Saya berhasil menyumbangkan Bintang kepada kelompok Harimau dan saya mendapatkan hadiah berupa buku "SEAMOLEC BLENDER GANESHA". Senang sekali hari ini. Tantangan lainnya pun kami kerjakan dengan penuh semangat demi mendapatkan Bintang kami menjadi semakin akrab.
Hari kedua outbound kami berjualan pulpen  harga Rp 1500,00 per lagi. Belajar dari pengalaman kemarin Alhamdulillah omset hari ini meningkat menjadiRp 64.100,00. Hari ini tantangannya pun bertambah berat ketika kami harus menjual buku "SEAMOLEC BLENDER GANESHA" seharga 100 ribu. Beruntung saya sekelompok dengan seorang animator hebat pencipta film pendek Super Neli seperti Robby. Alhamdulillah buku yang kami bawa Laris Manis. Bahkan saya berhasil menjual 2 buah buku.
Senangnya menjadi bagian dalam Outbound ini.
Kelompok Harimau bersama Mr. Stanley dan panitia outbound
Nay, Saya, dan Robby 
 Sharing kelompok Harimau bersama Mr. Stanley
D1 Fashion dan Animasi ITB-SEAMOLEC batch 1

Tahu kah anda 

Anda juga saya hanya dapat memilih satu
1. menjadi telur : 
cair sebelum direbus namun setelah direbus menjadi keras
2. menjadi wortel :
keras sebelum direbus namun setelah direbus menjadi lunak
3. menjadi kopi:
kopi setelah direbus maka kopi ini akan mempengaruhi air menjadi berwarna dan  mengeluarkan aroma kopi yang khas.
4. menjadi emas :
Anda tahu kan, bagaimana proses pembuatan logam mulia(emas) menjadi sebuah perhiasan cantik dan bernilai tinggi??

ayoooo pilih yang mana????





 









Tidak ada komentar:

Posting Komentar